Begini Keseruan Kolaborasi Perdana Rendy Pandugo dan Pamungkas di Collabonation Concert
wartamusik.com – Jakarta. Sepanjang IM3 Ooredoo #CollabonationConcert, benar-benar memberikan suatu sensasi menonton konser live dari layar digital!. Para penonton live diajak seolah menonton konser secara riil di depan panggung.
Baca Juga : Cara IM3 Ooredoo Hadirkan Keseruan Konser Virtual Rendy Pandugo dan Pamungkas
Rendy Pandugodalam konser malam ini Rabu (22/07/2020) mengatakan, berterima kasih banyak untuk IM3 Ooredoo Collabonation Concert karena udah mengobati kerinduan gue akan manggung.
“Meskipun nggak ada penonton secara langsung, tapi gue bisa merasakan vibes panggung sesungguhnya di Collabonation Concert malam ini,” kata Rendy.
Baca Juga : Kemenparekraf Siapkan Konser Musik Virtual Rangkai Live
Selain itu,kata Rendy, Collabonation Concert salah satu digital concert terbaik yang pernah ia lakukan.
“Everything is well prepared…. dan memberikan kebebasan untuk guwe dan Pamungkas untuk meng-explore musik yang kami bawakan di panggung,” tambhanya.
Live Experience
Semntara itu Pamungkas mengatakan, Senang banget akhirnya balik lagi ke panggung, setelah 4 bulan quarantine, online concert biasanya sendiri-sendiri di rumah. Live experience di Collabonation Concert bukan hanya untuk penonton tapi juga yang main atau penyanyinya.
Baca Juga : Malam Ini KPR Kolab Barasuara IM3 Ooredoo Live Concert di YouTube
Terima kasih banyak yang komen kemarin minta dibawa ke panggung kolaborasinya, dan juga of course thanks a million untuk IM3 Ooredoo atas effort dahsyatnya sampai bisa mengundang, mengumpulkan, hingga menjadikan realita, nggak mudah pasti dengan kondisi yang terbatas seperti sekarang.
“Semoga live experience di Collabonation Concert bisa membuka pintu-pintu berikutnya yang akan membuat besar kemungkinan untuk real life offline concert cause somebody’s gotta do it,” tutup Pamungkas. [*]
- Penulis & Editor : Fatkhurrohim