PopSingle Terbaru

Aruma Rilis Single “Berbunga-bunga Sendiri”, Kolaborasi Emosional Bareng Petra Sihombing

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah sukses merilis album Berbunga Juni 2024 lalu, penyanyi Aruma kembali merilis single terbarunya yang bertajuk “Berbunga-bunga Sendiri”.

Lagu ini menjadi karya pembuka Aruma di tahun 2025 dan menandai babak baru dalam eksplorasi musikalnya. Menariknya, single ini diciptakan bersama musisi dan produser kenamaan Petra Sihombing.

Baca Juga : Single “Rumah yang Sama” Ungkapan Arly atas Cinta yang Terpisah Jarak dan Waktu

Menurut Aruma, proses pembuatan demo lagu “Berbunga-bunga Sendiri” hanya memakan waktu 6-8 jam dan dilakukan di Bali. Namun, untuk tahap produksi musik secara menyeluruh—termasuk komposisi, rekaman, mixing, hingga mastering—memakan waktu sekitar tiga bulan.

“Pembuatannya sebenarnya cukup cepat karena hanya dikerjakan selama satu hari. Tapi proses rekamannya memang cukup lama, karena aku ingin hasil akhirnya benar-benar maksimal untuk para pendengar yang sudah menantikan karya baruku,” ujar Aruma, dalam keterangannya, Jum’at, (18/4/2025).

“Berbunga-bunga Sendiri” mengangkat kisah tentang kekecewaan saat cinta dan perhatian yang tulus tidak mendapat balasan yang sama. Lagu ini terasa personal dan emosional, terlebih pada bagian akhir lagu yang membuat Aruma harus bernyanyi dengan penuh ledakan emosi.

“Ini salah satu lagu yang cukup emosional buatku. Di bagian akhir, aku sampai harus teriak dan agak marah saat take vokal. Tantangan banget sih, karena biasanya aku lebih ke arah menyanyi dengan perasaan lembut,” ungkap penyanyi bernama lengkap Nidewi Aruman ini.

Baca Juga : Jackson Wang Rilis “GBAD”, Ungkap Sisi Gelap dan Awali Era Magic Man 2

Meski mengambil jeda hampir setahun sejak rilis album, Aruma mengaku selama ini ia tengah mendalami cara menulis lagu yang lebih baik dan bereksperimen dengan warna musik baru.

“Lagu ini cukup fresh dibanding lagu-laguku sebelumnya, tapi untungnya suaraku masih cocok dengan karakter musik seperti ini. Sekarang aku lagi sering dengerin Gracie Abrams, jadi pengaruhnya mungkin agak terasa di lagu ini,” pungkasnya. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian  sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *