Single Terbaru

Album “beforelight”, Kontemplasi Rock dan Electronic dari Mothern

Dari segi pemilihan suara dan instrumen yang digunakan, suasana musik di dalam album beforelight terasa lebih ‘terang’ dibandingkan dengan EP pertama Mothern yang berjudul Afterdark (2018).

Baca Juga : “Emergency Call” Single Terbaru Krispy Keith Feat. Weekend Rounders

Perubahan ini pun terjadi seiring berjalannya eksplorasi Mothern dalam mencari genre-genre baru yang mereka temui, yang kemudian dijahit sedemikian rupa agar menggambarkan cerita yang ingin Pandu dan Rasta sampaikan.

Digarap Selama 1 Tahun

Album “beforelight” ini sendiri digarap selama setahun (2019-2020) dan melibatkan beberapa musisi lainnya.

Penggarapan “beforelight” sendiri memakan waktu satu tahun dari akhir 2019 sampai akhir 2020. Selama penggarapan mereka mengajak musisi lain untuk berkolaborasi, salah satunya solois Denisa dalam lagu “Circles”.

Baca Juga : Ingin Menjadi Idola Musik Baru di Dunia, Ini Caranya

Selain itu, Pandu mengingat ada satu kolaborasi yang unik dengan drummer Ian Maciak dalam lagu “I Won’t Be Around”. Kolaborasi berawal ketika secara tidak sengaja Pandu menemukan beat drum karya Ian di Instagram.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *