Categories: Single Terbaru

Audi Kirana Rilis Single “Shell of a Man” di Penghujung Tahun

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi dan penulis lagu Audi Kirana kembali single terbaru berjudul “Shell of a Man”. Setelah merilis empat single dan sebuah mini album berisi live performance, Audi kini hadir dengan lagu yang membawa nuansa rock kental dan vokal powerful yang menjadi ciri khasnya.

Mengusung tema yang sangat pribadi, “Shell of a Man” menyajikan dua kisah yang saling terkait. Audi Kirana menjelaskan bahwa lagu ini terinspirasi oleh refleksi dirinya yang merasa kehilangan karakter masa mudanya yang penuh percaya diri dan bicara terbuka.

Baca Juga : Amanda Citra Kembali Hadir dengan Single Terbaru “Bisa Apa”

“Ada dua kisah yang coba aku hadirkan dalam lagu ini. Yang pertama adalah tentang seseorang yang ingin kembali ke masa kecilnya. Sementara kisah kedua berbicara tentang seseorang yang percaya bahwa karakter masa mudanya seharusnya memberikan keuntungan bagi hidupnya di masa depan,” ungkap Audi Kirana.

Sebagai sosok yang sering terinspirasi oleh Billie Eilish, lirik-lirik yang ditulis Audi untuk lagu ini sangat mendalam dan sarat makna. Salah satu tema utama dalam “Shell of a Man” adalah impostor syndrome, perasaan tidak layak atau meragukan diri sendiri meski telah mencapai kesuksesan.

Audi Kirana mengungkapkan bahwa perasaan ini sering datang karena seseorang merasa dirinya kurang dari yang sebenarnya, atau merasa orang lain lebih pantas untuk mendapatkan apa yang telah mereka capai. “Terkadang kita berpikir bahwa kita lebih buruk dari yang sesungguhnya. Kita merasa orang lain lebih pantas mendapatkan apa yang kita miliki, dan itu membuat kita merendahkan diri,” kata Audi.

Namun, Audi Kirana mengingatkan bahwa perasaan ini bisa diatasi dengan memahami bahwa merendahkan diri tidak sama dengan menjadi rendah hati. Kita berada di posisi kita sekarang karena kita memang layak. Mungkin banyak orang yang mencoba meyakinkan kita bahwa kita hebat.

Baca Juga : Trio Saawo Hadirkan Tiga Lagu Baru dalam Proyek “Tiga Suara, Satu Harmoni”

“Percayalah pada mereka yang peduli pada kita. Mereka benar, dan mereka berharap kita bisa melihat diri kita sebagaimana mereka melihat kita,” tambah Audi, memberikan pesan positif bagi para pendengarnya.

Seperti halnya dengan single-single sebelumnya, Audi Kirana berharap lagu-lagunya bisa meresap ke dalam hati pendengar dan memberikan rasa pengertian serta dukungan. “Kalian tidak sendirian! It’s okay untuk merasakan apa yang kita rasakan sekarang. Semua akan baik-baik saja karena kita akan menemukan jalan keluarnya,” tutup Audi. (*)

admin

Leave a Comment

Recent Posts

Second Civil Rayakan 20 Tahun Berkarya dengan Rilis Digital Album “20th Anniversary”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Band asal Cirebon, Second Civil, kembali hadir untuk merayakan perjalanannya di dunia… Read More

37 minutes ago

Uniknya Musik Tradisi Berpadu dengan Jazz di Tengah Sawah di Klaten

WARTAMUSIK.com – Klaten. Di tengah suasana asri sawah dan mata air bening di lingkungan Umbul… Read More

1 day ago

Amanda Citra Kembali Hadir dengan Single Terbaru “Bisa Apa”

WARTAMUSIK.comm – Yogyakarta. Musisi berbakat asal Yogyakarta, Amanda Citra, kembali memanjakan pendengar setianya dengan karya… Read More

2 days ago

Trio Saawo Hadirkan Tiga Lagu Baru dalam Proyek “Tiga Suara, Satu Harmoni”

WARTAMUSIK.com – Yogyakarta. Trio penyanyi cewek berbakat, Safira Inema, Esa Risty, dan Woro Widowati, kembali… Read More

3 days ago

Ndarboy Genk Merilis Single Terbaru “Bajirut” Nestapa Menghadapi Sakit Hati dan Kecewa

WARTAMUSIK.com – Yogyakarta. Ndarboy Genk, kembali dengan karya terbaru yang penuh emosi, "Bajirut". Lagu yang… Read More

4 days ago

The TITANS Berkolaborasi dengan Lukman & Reza di Playlist Live 2024: Kejutan Spesial untuk Bandung

WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More

1 week ago