Berisi 8 trek Lagu dan Ini Alasan Prabu merilis Album berjudul “Prabu”
“Prabu ini sebenarnya otaknya gue dan teman gue, Bally. Kita udah lama nge-band bareng dan saat kita ketemu lagi itu kita aransemen semua lagunya berdua. Jadi menariknya album ini menyuguhkan banyak hal yang beda disetiap lagunya,” tambahanya.
Lagu “Album Foto” menjadi lagu yang diperkenalkan, bukan karena lagu ini dianggap lagu andalan atau merepresentasikan seorang Prabu, tetapi karena lagu ini ada untuk didengar.
Baca Juga : Cerita Dua Sejoli Kasmaran, Marion Jola Merilis “Overthinking” Memotivasinya Untuk Terus Berkarya
Pesona pada nada dan lirik yang sangat sederhana begitu mudah dinikmati dan didendangkan, baik di saat sendiri bersama keluarga, teman, sahabat atau kekasih. Begitu liriknya didendangkan membawa imajinasi kita dibawah sinar rembulan, disepoi angin malam.
Dalam album ini, Prabu juga menyuguhkan 2 lagu berbahasa Inggris yang sangat easy listening yaitu “Jazzy” sebagai lagu pertama dan “In Blue” sebagai lagu penutup di album ini. Lagu ini sangat ear catchy untuk dinyanyikan bersama. Overall Album Prabu ini “More than meets the eye”.
Baca Juga : Laze Kolab dengan Duo Livingroom Merilis Lagu “Tempat Pulang”
Dalam hal ini tentunya kuping kalian karena Prabu sebagaimana album covernya memberikan kesan kepolosan anak kecil dalam bermusik dengan lintas genre yang tak terduga. [*]
- Penulis : Wahyuningsih
- Editor : Fatkhurrohim