WARTAMUSIK.com – Jakarta. Salah satu penyanyi Indonesia, Woro Widowati telah menjadi bagian dari dari kampanye EQUAL yang terus digulirkan oleh Spotify.
Kampanye EQUAL adalah upaya nyata untuk mendorong perkembangan artis dan content creator perempuan di seluruh aset Spotify. Kesempatan ini, membawa karya-karya mereka untuk bisa dipaparkan ke lebih banyak pendengar yang berdomisili di berbagai sudut dunia.
Baca Juga : Ini Alasan Raisa Anggiani Menjadi Cover Playlist Spotify untuk EQUAL Indonesia di Newyork Times
Hingga saat ini, sudah lebih dari 400 artis dan content creator dari seluruh penjuru dunia jadi bagian dari kampanye ini. Woro Widowati menjadi salah satu nama di dalam daftar elite tersebut.
Kesempatan ini merupakan babak baru untuk kisah musik hyperlocal di Indonesia. Hyperlocal adalah termin yang digunakan untuk pelabelan pada karya jagoan lokal yang menggunakan bahasa ibu mereka.
Woro Widowati, khusus di Spotify, mencatat statistik pendengar yang besar. Karyanya telah diputar lebih dari 50 juta kali, di antaranya Dalan Liyane, Menepi, Aku Ikhlas dan Ikhlas Ngenteni. Ia merupakan artis pop jawa pertama yang berhasil mendapatkan highlight focus model ini.
Penyanyi asal Magelang ini, contoh kekhasan hyperlocal. Jika sebelumnya hanya dinikmati melalui platform YouTube, belakangan ini karya- karya dalam format audio mulai punya tempat. Believe Artist Services (Believe AS), selaku mitra yang menaungi karya-karyanya Woro Widowati sejak 2021.
Baca Juga : Ini Fenomena Viralnya Lisa Blackpink Menjadi Brand Ambassador dari Aplikasi Ajaib
Secara berkala, Believe AS ikut serta dalam upaya untuk meningkatkan kualitas dan potensi yang dimiliki oleh artis-artis hyperlocal lewat serangkaian strategi pemasaran, produksi dan promosi.
Page: 1 2
WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah hiatus sejenak untuk fokus pada debut aktingnya, Prinsa Mandagie kembali ke… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Grup musik Kobam kini tengah viral di media sosial berkat video cover… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi solo dan pencipta Denda merilis "Jingle Labuan Bajo". Jingle ini merupakan… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Sebelum menyebar ke kota-kota besar di Amerika pada awal abad 20, jazz… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Daun Jatuh, band pop-folk asal Tangerang yang dikenal dengan lagu-lagu penuh makna,… Read More
Leave a Comment