wartamusik.com – Jakarta. Yayasan Anugerah Musik Indonesia (AMI) yang selama ini menjadi wadah bagi para musisi Indonesia akan menggelar puncak penghargaan AMI yang akan memasuki tahun ke-23.
Seperti dilansir dalam Instagram amiawards, penyelenggaraan AMIW Awards agar dapat menjadi media untuk memberikan kontribusi nyata dalam memajukan music Indonesia agar lebih baik kedepannya.
Untuk itu pihak AMI mengajak para musisi, pencipta lagu, dan atau pelaku industry music Indonesia untuk mendaftarkan diri dalam ajang ini. Pendaftaran akan ditutup pada 11 Juli 2020 mendatang.
“Tentunya membutuhkan support dari para musisi, anggota AMI Awards, seluruh stake holder dan pelaku industri musik Indonesia,” ujar amiawards dalm akun instagramnya.
Syarat dan Ketentuan
Pihak penyelenggara, dalam akun tersebut menyertakan syarat dan ketentuan pendaftaran online entry process. Berikut caranya.
1. Data Produksi
Data produksi yang telah dirilis secara komersil baik secara fisik atau digital saja maupun keduanya;
(Fisik: CD, kaset dan vinyl) (Digital: Spotify, Apple Music, iTunes, Deezer, Joox, LangitMusik, Resso ) – Periode kelayakan rekaman mulai dari 1 Juli 2019 – 30 Juni 2020;
2. Cara Daftar
Pendaftaran lebih lanjut dapat dilihat di https://entry.ami-awards.com/register
Untuk Label/ Perusahaan Rekaman yang baru mengikuti proses pendaftaran di tahun ini, anda diwajibkan untuk membuat username baru untuk dapat melakukan pendaftaran;
Harap tunggu 1×24 jam untuk kami memverifikasi username yang telah Anda buat.
3. Untuk Label
Untuk Label/Perusahaan Rekaman yang sudah pernah mendaftar di tahun sebelumnya, bisa langsung melakukan login dan melakukan submit datanya (jika lupa password silahkan klik Forgot Password)
4. Penutupan pendaftaran 11 Juli 2020.
Perlu diketahui Online Entry Process (OEP) bukanlah nominasi. OEP adalah bagian dari proses pengajuan pendaftaran lagu kepada AMI yang selanjutnya akan masuk ke tahap Kategorisasi dan Voting Member AMI untuk proses menuju nominasi.
Apabila Anda memiliki album fisik, mohon dikirimkan ke kantor kami di Alamat:
Yayasan Anugerah Musik Indonesia
Gedung EduCenter, 5th Floor
Kav. Commercial International School II No.8, BSD City
Jl. Sekolah Foresta, BSD City, Lengkong Kulon
Tangerang Selatan, Banten, 15331
WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah hiatus sejenak untuk fokus pada debut aktingnya, Prinsa Mandagie kembali ke… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Grup musik Kobam kini tengah viral di media sosial berkat video cover… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi solo dan pencipta Denda merilis "Jingle Labuan Bajo". Jingle ini merupakan… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Sebelum menyebar ke kota-kota besar di Amerika pada awal abad 20, jazz… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Daun Jatuh, band pop-folk asal Tangerang yang dikenal dengan lagu-lagu penuh makna,… Read More
Leave a Comment