Categories: Video Musik

Jennifer Aurelia Angkat Tema Keluarga Harmonis dalam Video Music Terbaru

WARTAMUSIK.com – Surabaya. Memiliki paras ayu dan oriental, Jennifer Aurelia terlihat moncer di jagad hiburan. Ini dibuktikan dengan peluncuran Video Music (VM) terbaru berjudul “Aku dab Jeluarga”, Sabtu (20/7/2024) lalu di kanal YouTube Indonesia Records.

Rulli Aryanto, penulis lagu “Aku dan Keluarga” mengatakan lagu tersebut sengaja ia tulis untuk dinyanyikan Jennifer Aurelia. Sebagai produser dan pemilik label musik Indonesia Records sangat memantau perjalanan dan progress Jennifer Aurelia dalam berkarir di industri musik.

Baca Juga : Begini Cara Rony Parulian Mengungkapkan Rasa Rindu di ‘Angin Rindu’

“Jennifer Aurelia masuk dunia rekaman memang bersama dengan kami di Senada Digital, dan Indonesia Records. Lagu “Aku dan Keluarga” menggambarkan Jennifer Aurelia memiliki keluarga yang sangat hangat,” katanya.

Menurut Rulli Aryanto, Jennifer Aurelia bukan hanya punya banyak prestasi, tetapi dari sisi attitude ia juga punya nilai plus di matanya sebagai produser. Karena itu akhirnya Rulli Aryanto putuskan untuk merekrut secara eksklusif Jennifer Aurelia untuk jadi salah seorang artis Indonesia Records.

VM lagu “Aku dan Keluarga” lanjut Rulli, sarat pesan inspiratif. Dalam sebuah keluarga mesti saling menguatkan, saling menjaga, saling menyayangi, saling percaya, walau dunia berlaku sebaliknya. Keluarga adalah “rumah” paling aman.

Baca Juga : Drizzly Sajikan Aransemen Dream Pop dari Tembang Klasik Mocca “I Would Never”

Pada kesempatan yang sama, Jennifer Aurelia mengatakan bahwa ia kelahiran Kota Surabaya, 3 Maret 2011. Ia anak dari pasangan Soedharmono dan Ayme yang sama-sama berkampung halaman di Surabaya, kota tempat mereka tinggal saat ini. (*)

  • Editor : Dimas H. Prayogo
  • Penulis : Muhammad Fadhli
admin

Leave a Comment

Recent Posts

The TITANS Berkolaborasi dengan Lukman & Reza di Playlist Live 2024: Kejutan Spesial untuk Bandung

WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More

4 days ago

Prinsa Mandagie Kembali dengan Single dan Film Pendek “Coba Jadi Aku”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah hiatus sejenak untuk fokus pada debut aktingnya, Prinsa Mandagie kembali ke… Read More

4 days ago

Grup Musik Kobam Viral di Media Sosial, Jwara Creative Siapkan Single “Akibat Judol”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Grup musik Kobam kini tengah viral di media sosial berkat video cover… Read More

5 days ago

Denda Luncurkan Jingle Labuan Bajo, Kolaborasi dengan Kemenpar

WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi solo dan pencipta Denda merilis  "Jingle Labuan Bajo". Jingle ini merupakan… Read More

6 days ago

Klaten Etno Jazz Sawah 2024: Padukan Harmoni Musik dan Alam

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Sebelum menyebar ke kota-kota besar di Amerika pada awal abad 20, jazz… Read More

7 days ago

Daun Jatuh dan Prilly Latuconsina Kolab Merilis Lagu “Tuk Singgah”

WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Daun Jatuh, band pop-folk asal Tangerang yang dikenal dengan lagu-lagu penuh makna,… Read More

1 week ago