Categories: Panggung

Konser Ronan Keating Live in Indonesia, Musisi Irlandia Ini Bawakan Lagu All The Hits of Ronan & Boyzone

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Baru satu tangga nada saja berbunyi, penonton seisi di grand ballroom Hotel Pullman Jakarta Central Park, Jum’at malam (18/08/2023) langsung histeris, dan memanggil nama Ronan Keating.

Tak hanya mampu membius ratusan penonton, konser musik Ronan Keating Live in Indonesia, musisi asal Irlandia ini pun berhasil mengajak menyanyi bersama pentolan grup musik Boyzone itu.

Baca Juga : Konser Ronan Keating Epic Friday, ‘Membius’ Penonton Seisi Ballroom Hotel Pullman Jakarta Central Park

“Malam ini sangat spesial bagi saya, bisa tampil kembali di Jakarta, Indonesia. Indonesia adalah tempat yang bagus dan orangnya selalu tersenyun,” ucap Ronan Keating usai melantunkan lagu pertamanya.

Mengenakan setelan jas berwarna biru, Roanan Keating malam itu tampil kurang lebih selama dua jam dengan membawakan total 21 lagu, mulai dari hits 1999 hingga 2000-an.

Alhasil, para penonton pun seolah diajak bernostalgia dengan lagu-lagu mellow di era itu seperti ‘Baby Can I Hold You’, Isn’t it A Wonder, When You Say Nothing At All, If Tomorrow Never Comes, “I Believe I Can Fly”dan lainnya.

Malam itu pun, Ronan Keating duet bareng Putri Ariani—Golden Buzzer America’s Got Tealent 2023 dengan membawakan lagu berjudul ‘No Matter What’.

Baca Juga : Senggigi Sunset Jazz Tahun Ini Sukses Bawa Line Up Lintas Generasi, Nadin Amizah Paling Ditunggu Penampilannya

Sebelumnya, Putri Ariani pun tampil sukses dan memukau dengan suara khasnya yang tinggi. Ia malam itu membawakan lagu ‘can’t take My eyes of you’,  ‘Iwill Always Love You’ dan ditutup dengan ‘Loneliness’.

Melalui konser ini, ALL – Accor Live Limitless, program loyalitas gaya hidup dari Accor menambahkan rangkaian baru limitless experience redemptions bagi anggota ALL untuk menonton konser Ronan Keating secara eksklusif. [*]

Fatkhur rohim

Leave a Comment

Recent Posts

Ingin Nonton Evoria M Bloc Music Festival, Simak Ini Line Up Terkini

WARTAMUSIK.com – Jakarta. M Bloc Musik Festival (MBMF) persembahan M Bloc Entertainment bersama co-creator Evoria… Read More

1 day ago

Gandeng Musisi Senior Franki Indrasmoro, Los Garelloz Rilis Single “Keliling Kota”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Unit musik format guitar band instrumental dengan titik pijak musik Indorock, Los … Read More

2 days ago

“Ruang Baru”: Lagu Terbaru Barsena Bestandhi untuk Film “My Annoying Brother”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Usai sukses dengan single sebelumnya seperti “Seperti Laut Kepada Langit” dan “Mati… Read More

2 days ago

ATEEZ dan BE Luncurkan Lagu Kolaborasi Terbaru Berjudul “Royal”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. ATEEZ dan BE resmi merilis lagu kolaborasi terbaru mereka berjudul "Royal". Lagu… Read More

2 days ago

Mahesya Masuki Zona Baru: Kolaborasi dengan OM PMR dalam Lagu Komedi “Zonk”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Mahesya, juara I KDI 2015, telah mengambil langkah berani dengan bergabung dalam… Read More

4 days ago

The Weeknd Rilis Lagu Baru ‘Dancing in the Flames’ dan Promosi di Indonesia

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi internasional The Weeknd secara resmi meluncurkan single terbarunya berjudul "Dancing in… Read More

4 days ago