Categories: Issue

Lagu FAN Chengcheng “Can’t Slow Down” Dirilis dengan Melodi dan Gaya Baru

wartamusik.com – Beijing. Penyanyi Tiongkok FAN Chengcheng baru melansir lagu berbahasa Inggris “Can’t Slow Down”. Ini lagu pertama yang dirilis FAN Chengcheng dan Rock Forward Entertainment Co., Ltd. 

Can’t Slow Down, diklaim sebagai lagu bergaya baru dan mencerminkan dominasi seorang penyanyi remaja dengan karier musik yang berkembang pesat.

Baca Juga : Lagu “Rain on Me” Puncaki Single Chart di Inggris

Dengan suara yang sangat khas dan bernuansa rap, seluruh lagu menciptakan suasana mendalam. Mesin mobil balap yang meraung keras dan suasana balapan dari suara 808 drum machine mengangkat tema tentang kecepatan. 

Lagu Can’t Slow Down yang dirilis FAN Chengcheng dan Rock Forward Entertainment Co., Ltd.

Lirik lagu tersebut dipenuhi dengan berbagai detail yang mirip seperti lagu klasik “Smooth Criminal” karya raja pop Michael Jackson, “Let’s Get It On” oleh Marvin Gaye, serta “Dead and Gone” oleh T.I. 

Baca Juga : YG Entertainment Umumkan Album Pertama BLACKPINK Telah Selesai Direkam

Terlepas dari musiknya sendiri, FAN Chengcheng kini tampil dengan rambut panjang yang berwarna cerah, serta mengenakan sarung tangan balap dan tatapan mata yang kuat. Seluruh tampilan ini menunjukkan kiprahnya dalam industri musik. 

Sebagai salah satu penyanyi muda, FAN Chengcheng merilis lagu debutnya “I’M HERE” pada 2018. Dia terlibat dalam aransemen musik dan penulisan lirik. Lagu tersebut terjual lebih dari satu juta kopi hanya dalam lima menit setelah diluncurkan. 

Ke depan, FAN Chengcheng akan terus menunjukkan jati diri dan mengembangkan karier musiknya, serta ingin menghadirkan berbagai kejutan dalam varian dan inovasi musik. [*]

Fatkhur rohim

Leave a Comment

Recent Posts

The TITANS Berkolaborasi dengan Lukman & Reza di Playlist Live 2024: Kejutan Spesial untuk Bandung

WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More

4 days ago

Prinsa Mandagie Kembali dengan Single dan Film Pendek “Coba Jadi Aku”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah hiatus sejenak untuk fokus pada debut aktingnya, Prinsa Mandagie kembali ke… Read More

5 days ago

Grup Musik Kobam Viral di Media Sosial, Jwara Creative Siapkan Single “Akibat Judol”

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Grup musik Kobam kini tengah viral di media sosial berkat video cover… Read More

6 days ago

Denda Luncurkan Jingle Labuan Bajo, Kolaborasi dengan Kemenpar

WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi solo dan pencipta Denda merilis  "Jingle Labuan Bajo". Jingle ini merupakan… Read More

7 days ago

Klaten Etno Jazz Sawah 2024: Padukan Harmoni Musik dan Alam

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Sebelum menyebar ke kota-kota besar di Amerika pada awal abad 20, jazz… Read More

1 week ago

Daun Jatuh dan Prilly Latuconsina Kolab Merilis Lagu “Tuk Singgah”

WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Daun Jatuh, band pop-folk asal Tangerang yang dikenal dengan lagu-lagu penuh makna,… Read More

1 week ago