Carlos Vives Tahun Ini Bakal Raih Penghargaan Hall of Fame di Billboard Latin Music Awards
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Telemundo dan Billboard mengumumkan jika Carlos Vives, superstar Kolombia pada (21/10/2020) mendatang bakal meraih penghargaan Billboard Hall of Fame Award di Billboard Latin Music Award 2020.
Carlos Vives, memang layak diganjar meraih penghargaan tersebut, pria berpaspor Kolombia ini tidak hanya dikenal sebagai penyanyi dan penulis lagu. melainkan juga seorang pembawa acara, aktor dan filantropis.
Baca Juga : Ini Cerita Billie Eilish, Tentang Donald Glover Pencipta Lagu Favoritnya
Pada tahun 2015 lalu, Carlos meluncurkan inisiatif “Tras la Perla” yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah asalnya, Santa Marta dan sekitarnya.
Program yang digagas oleh pencipta lagu “La Gota Fría” dan “Fruta Fresca”ini merupakan program pendidikan dan lingkungan. Carlos Vive pun dikenal sebagai pendiri sekolah musik Rio Grande di Bogota.
Berlangsung di BB&T Center
Carlos Vives, telah mengkonfirmasi untuk tanya jawab dengan Gustavo Dudamel selama Latin Music Week, juga bakal tampil selama upacara penghargaan yang berlangsung di BB&T Center di Sunris, Fla.
Hall of Fame Billboard merupakan penghargaan yang diberikan kepada artis yang telah mencapai pengakuan dunia atas karya mereka, melampui genre musik dan bahasa.
Baca Juga : Cravity Pendatang Baru K-Pop Sukses Masuk Social 50 Billboard
Peraih penghargaan ini sebelumnya diantaranya adalah Jose Jose, Vicente Fernandez, Rocio Durical, Marco Antonio Solis, Joan Sebastian, Marc Anthony dan Alejandro Fernandez.
Penghargaan Latin Music Awards akan dimulai pada pukul 7 malam waktu setempat, disertai dengan gelaran karpet merah, pertunjukan musik yang menampilkan artis-artis top latin masa kini untuk menghormati album, lagu, dan artis populer di industri musik Latin.
- Penulis & Editor : Fatkhurrohim
- Sumber : Billboard
- Photo Utama : Instagram