wartamusik.com – Jakarta. Berita duka yang mendalam datang dari industri musik tanah Air. Didi Kempot—The Godfather of Broken Heart telah berpulang menghadap sang pencipta hari ini Selasa Pagi (05/05/2020) di Solo.
Kabar ini tidak hanya meninggalkan duka yang mendalam bagi para #SobatAmbyar, Sad Boys dan Sad Girls, dan Kempoters dari tanah air. Kabar duka ini pun menjadi trending topic di Twitter Indonesia dengan 2 hastag; #DidiKempot #SobatAmbyarBerduka.
Baca Juga : Yuni Shara “Kapusan Janji”, Menjadi Lagu Kenangan Terakhir Duet Bersama Didi Kempot
Didi Prasetyo, nama lengkap yang selalu akan dikenang sebagai legenda musik tak hanya untuk genre Campursari, namun juga sebagai musisi Indonesia. Sosoknya yang humble begitu membekas bukan hanya di lingkaran fans-nya, sadboys dan sadgirl, serta kempoter.
Ucapan duka pun membanjiri di timline Twitter dan feeds Instagram di jagad maya. Tak hanya dari kalangan musisi, tokoh pemerintahan, hostatau presenter acara TV, hingga generasi millennial pun turut mengucapkan “Rest in Love”.
Pengamat musik Indonesia Bens Leo mengungkapkan, nama panggung Didi Kempot adalah seorang musisi Indonesia yang fenomenal hingga akhir hayatnya.
“Ini kabar duka yang mendalam dan tak terduga. Sebelumnya saya sempat kontak dengan pihak manager Mas Didi, dan mengaku salut dengan aktivitasnya yang luar biasa,” kata Bens Leo.
Baca Juga : Menjadi Legenda Campursari di Era Millennial, Begini Kata 2 Host Cantik Tanah Air
Bens mengaku kagum akan kondisi fisik dan psikisnya Sebab, dalam sehari Didi Kempot manggung dalam sehari bisa 2-3 kali. “Didi Kempot termasuk fenomenal karena konsisten di setiap panggung,” tambah Bens Leo.
Satu lagi yang menarik dari Didi Kempot dalam catatan Bens Leo, bahwa Didi Kempot tak hanya seorang musisi tapi juga seorang entertainer yang mampu membendung arus fans Indonesia di tengah gempuran musik K-Pop.
Baca Juga : CEO NAGASWARA: Didi Kempot Seniman Luar Biasa Meninggalkan Karya untuk Dikenang
“#SobatAmbyar yang menjadi fans basedari Didi Kempot ini tidak kalah keren-keren dan cantik-cantik seperti fans K-Pop Indonesia.
Ia mampu bersaing dengan artis yang Go International seperti K-Pop,” pungkas Bens Leo. [*]
WARTAMUSIK.com – Klaten. Di tengah suasana asri sawah dan mata air bening di lingkungan Umbul… Read More
WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah hiatus sejenak untuk fokus pada debut aktingnya, Prinsa Mandagie kembali ke… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Grup musik Kobam kini tengah viral di media sosial berkat video cover… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi solo dan pencipta Denda merilis "Jingle Labuan Bajo". Jingle ini merupakan… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Sebelum menyebar ke kota-kota besar di Amerika pada awal abad 20, jazz… Read More
Leave a Comment