WARTAMUSIK.com – Jakarta. Joey Kuncoro dan Theo Isaac, duo pop dari Luzern belum lama ini merilis EP perdana berjudul “9 to 5”. EP ini terinspirasi dari pengalaman pribadi selama mereka jauh dari Jakarta.
Keduanya berbagi cerita tentang upaya masa lalu mereka dalam hubungan, pekerjaan, dan segala hal lain yang muncul karena jauh dari rumah. Setiap lagu memiliki karakter dan cerita masing-masing. Setiap lagu memiliki kisah yang saling berhubungan dari awal sampai akhir dari satu kisah cinta.
Baca Juga : “Save The Day”, Lagu Penyelamat Christabel Annora
Sorotan utama dari EP adalah lagu ke lima, berjudul ‘Interlaken’ yang mengakhiri kisah cinta dari EP ‘9 to 5’ yang berisikan bahwa pasangan yang diceritakan di EP ini memutuskan untuk mengakhiri hubungan mereka.
Menemukan kedamaian mereka sendiri dan mengucapkan selamat tinggal tidak hanya pada satu sama lain tetapi juga pada masa lalu dan kenangan mereka. Bahkan dengan perpisahan, pasangan ini masih selalu memiliki bagian dari satu sama lain dalam diri mereka.
Baca Juga : Humidumi Kisahkan Perjalanan Hidup di EP ‘Nodus Tollens’
EP “9 to 5” termasuk fokus track “Interlaken” kini bisa didengarkan melalui semua platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, Joox, dan Deezer. Dan kabar baiknya, mereka sedang mempersiapkan music video dari lagu tersebut. [*]
WARTAMUSIK.com – Bandung. Kejutan spektakuler terjadi di Playlist Live 2024 yang digelar di Bandung, kota… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Setelah hiatus sejenak untuk fokus pada debut aktingnya, Prinsa Mandagie kembali ke… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Grup musik Kobam kini tengah viral di media sosial berkat video cover… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Penyanyi solo dan pencipta Denda merilis "Jingle Labuan Bajo". Jingle ini merupakan… Read More
WARTAMUSIK.com – Jakarta. Sebelum menyebar ke kota-kota besar di Amerika pada awal abad 20, jazz… Read More
WARTAMMUSIK.com – Jakarta. Daun Jatuh, band pop-folk asal Tangerang yang dikenal dengan lagu-lagu penuh makna,… Read More
Leave a Comment