Panggung

Slipknot Beserta 53 Group Musik Paling Gahar Dipastikan Manggung di Hammersonic 2023 ‘Rise of The Empire’

Pun demikian dengan kenyamanan menuju venue, Ravel Entertainment kali ini bekerjasa sama dengan Aero Trans menyediakan shuttle guna mempermudah hammerhead untuk datang ke tempat konser.

“Digelaran tahun ini memang kita memberikan sejumlah kemudahan, diantaranya berupa suttle yang di tempatkan di sejumlah titik di Ibukota lalu di stasiun Kereta Api dan bandara Soetta, untuk mengantar para pemegang tiket Hammersonic 2023 ke venue dan sebaliknya,” tambah Dede.

Baca Juga : Hari Ini .Feast Menutup Tur Multisemesta di Bengkel Space, SCBD, Jakarta

Stevie Item, Gitaris DeadSquad saat hadir di jumpa pers menyampaikan, kembalinya Hammersonic yang lebih megah astinya akan lebih gahar, mampu memberikan energi baru bagi skena musik keras tanah air.

Personil DeadSquad ini pun mengakui bahwa ia dan band-nya tengah mempersiapkan penampilan spesial untuk Hammersonic 2023. Animo yang begitu tinggi dari hammerhead merupakan energi tersendiri dan DeadSquad akan memberikan yang terbaik.

Baca Juga : Rinrin Bakal Gelar Letter to Mini Showcase, Ini Line Up yang Akan Kolaborasi

“Kami pun sangat bersemangat untuk melihat penampilan band mancanegara lain terutama Slipknot yang pertama kali datang ke Indonesia untuk khusus tampil di Asia Tenggara,” pungkasnya.

“Bagi para hammerhead, terus ikuti info terkini di www.hammersonic.com serta media sosial @hammersonicfest. [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *